Menu

Sosmed BacainD

Pemkot Bekasi Siapkan Skema Rekayasa Lalu Lintas untuk Kelancaran Arus Balik Lebaran

Arus Mudik Jalur Kalimalang Bekasi Terpantau Ramai Lancar

BEKASI, BacainD.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi telah menyiapkan sejumlah skema rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan pada arus balik Lebaran.

Langkah ini diambil untuk memastikan kepadatan lalu lintas tidak mengganggu kelancaran perjalanan warga.

Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, menyebutkan bahwa salah satu opsi yang disiapkan adalah pengalihan arus lalu lintas.

Hal ini akan dilakukan jika terjadi kemacetan di beberapa titik yang diperkirakan padat pada periode arus balik.

“Beberapa rekayasa lalu lintas, termasuk kemungkinan pengalihan arus, akan diterapkan jika terjadi kemandekan di sejumlah ruas jalan,” ujar Tri Adhianto, Senin (31/3/2025).

Selain itu, Tri menambahkan, posko mudik akan lebih intensif dalam memantau arus lalu lintas.

BacainD Juga:  2 Warga Bekasi Meninggal Karena Tersengat Listrik Pasca Banjir, Wali Kota Bekasi Kunjungi Rumah Duka

Pemkot Bekasi juga akan mengoptimalkan pemantauan melalui kamera CCTV yang dimiliki oleh Pemkot dan Kepolisian untuk memastikan kelancaran lalu lintas selama periode arus balik.

Tri juga mengimbau agar warga Kota Bekasi yang tidak mudik memilih untuk tetap berada di rumah, terutama pada puncak arus balik yang diperkirakan terjadi pada 6 April 2025.

“Jika tidak ada keperluan mendesak, lebih baik tetap di rumah untuk memberi ruang bagi mereka yang sedang dalam perjalanan arus balik, agar kemacetan dapat dihindari,” tandasnya. (Alf)

Berita Terkait

Berita Lainnya

Leave a Reply

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Air minum dalam Kemasan PARAMOUNT
PT Air Liquide Group ucapan selamat hari Raya Idul Fitri
WhatsApp Chanel BacainD.com