KOTA BEKASI, BacainD.com – Sebagai bentuk rasa belasungkawa dan kepedulian anggota Polri terhadap warga yang mengalami musibah, Kapolsek Bantargebang, AKP Ririn Sri Damayanti beserta jajarannya, melakukan takziah kepada keluarga korban penemuan 7 jenazah di Kali Bekasi, Jumat (27/9/2024).
Dalam kesempatan itu, terlihat Kapolsek Bantargebang di dampingi oleh Waka Polseknya AKP Karna, Iptu Akhmad Kanit Reskrim dan beberapa anggota yang lainnya.
Kapolsek menyebutkan, puhaknya melakukan takziah di beberapa rumah duka yang ada di wilayah hukum Polsek Bantargebang.
Antara lain, Di rumah duka di Ciketing Selatan RT. 02/07, Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi. Takziah diterima oleh orang tua korban, Amad dan Engkas ibu korban.
Takziah selanjutnya dilakukan di rumah duka Rizki Dwi Cahyo, beralamat di Kp. Ciketing Selatan RT. 02/07, Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi. Disana rombongan diterima langsung, oleh orang tua korban, Rudi Cayono dan Novitasari, menerima kunjungan tersebut.
Kapolsek dan rombongan juga melayat ke rumah duka Muhamad Farhan di Kp. Padurenan No. 178 RT. 01/02, Kelurahan Padurenan, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi. Orang tua korban, Umar dan Heni ibu korban, menerima ungkapan belasungkawa.
Terakhir, takziah dilakukan di rumah duka Vino Satriani, beralamat di Gang Naih Kp. Babakan No. 125 RT 003/002, Kelurahan Mustikasari, Mustikajaya, Kota Bekasi. Orang tua korban, Maulana alias Lanek dan Melinda, menerima kunjungan tersebut.
Kapolsek menjelaskan, kegiatan takziah ini menunjukkan kepedulian Polri terhadap masyarakat dan menjadi wujud nyata kehadiran negara di tengah duka cita warga.
“Semoga keluarga korban diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi musibah ini,” tandasnya. (Alf/red)