Menu

Somed BacainD

Garuda Indonesia dan Kemenag RI Tandatangani Perjanjian Kerjasama Penerbangan Haji

Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia (GI) bersama Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama RI. (ist)

Foto: Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia (GI) bersama Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama RI. (ist)

JAKARTA, BacainD.com – Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia (GI) bersama Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama RI (Ditjen PHU Kemenag RI) secara resmi melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama untuk angkutan udara jemaah haji reguler tahun 1446 Hijriyah/2025 M.

Penandatanganan perjanjian kerja sama tersebut, dilakukan oleh Direktur Utama Garuda Indonesia, Wamildan Tsani Panjaitan, dan Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag RI, Hilman Latief, serta disaksikan oleh Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kemenag RI, Muhammad Zain.

Pada musim haji tahun 2025, Garuda Indonesia direncanakan akan memberangkatkan 90.933 calon jemaah, yang terbagi dalam 246 kelompok terbang (kloter).

Jemaah tersebut akan diberangkatkan melalui 7 embarkasi, yaitu Banda Aceh, Medan, Jakarta, Solo, Balikpapan, Makassar, dan Lombok.

BacainD Juga:  Jelang Ramadhan, Satgas Pangan Polri dan Kemendag Pantau Harga Bahan Pokok di Pasar

Wamildan Tsani Panjaitan menyampaikan bahwa penandatanganan perjanjian kerja sama ini merupakan momentum penting bagi Garuda Indonesia untuk terus melanjutkan kiprah sebagai maskapai yang selalu dipercaya dalam melayani penerbangan haji selama lebih dari tujuh dekade.

“Selaras dengan mandat sebagai national flag carrier, menjadi kebanggaan tersendiri bagi Garuda Indonesia dapat mengantarkan para jemaah haji Indonesia untuk memenuhi rukun Islam yang kelima di Tanah Suci,” ungkap Wamildan.

Dia juga menekankan pentingnya menjaga keamanan, keselamatan, dan kenyamanan dalam seluruh layanan penerbangan haji yang disediakan.

“Kami pastikan bahwa segala aspek keselamatan dan kualitas operasional dapat berjalan dengan optimal,” tambahnya.

Sebagai bagian dari komitmen menjaga layanan terbaik, Garuda Indonesia juga akan memprioritaskan layanan haji ramah lansia.

BacainD Juga:  Antisipasi Darurat Saat Mudik Lebaran, Ambulans Udara Disiagakan di Tol Trans Jawa

Hal ini mencakup awak kabin berpengalaman yang siap mendampingi jemaah lansia, serta fasilitas seperti priority boarding dan disembark bagi lansia yang menggunakan kursi roda, dan kesiapsiagaan petugas darat.

Garuda Indonesia juga menyiapkan 14 armada wide-body untuk musim haji 2025, yang terdiri dari 6 armada Boeing 777-300ER, 6 armada Airbus A330-300, dan 2 armada Airbus A330-900neo.

Proses keberangkatan jemaah haji akan dilakukan secara bertahap mulai 2 Mei hingga 31 Mei 2025.

Keberangkatan pertama menuju Madinah akan berlangsung antara 2-16 Mei 2025, dan dilanjutkan ke Jeddah pada 17-31 Mei 2025.

Sedangkan fase pemulangan jemaah akan dimulai pada 11 Juni hingga 10 Juli 2025, dengan keberangkatan dari Jeddah antara 11-25 Juni 2025, dan dari Madinah pada 26 Juni-10 Juli 2025. (AZ)

BacainD Juga:  AWPI DPC Kota Bekasi Laporkan Dugaan Korupsi Retribusi Sampah Rp 6,2 M ke Kejagung

Berita Terkait

Berita Lainnya

Leave a Reply

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WhatsApp Chanel BacainD.com
PT Air Liquide Group ucapan selamat hari Raya Idul Fitri
Ucapan Ramadhan BacainD.com