Menu

Somed BacainD

Jadi Lokasi Perdana, Warga Harapan Mulya Sambut Positif Operasi Pasar 2025

Operasi Pasar 2025. (ist)

Foto: Operasi Pasar 2025 di Kelurahan Harapan Mulya, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi. (Pnd)

BEKASI, BacainD.com – Menjadi lokasi Pasar Murah program Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, warga di Kelurahan Harapan Mulya, Kecamatan Medan Satria mendapatkan sambutan positif dan antusias dari warga setempat, Senin (3/3/2025).

Program pasar murah yang bertajuk Operasi Pasar 2025 itu, diprakarsai oleh Pemkot Bekasi melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kota Bekasi.

“Alhamdulillah, kelurahan Marga Mulya dipilih jadi lokasi untuk kecamatan Medansatria, jadi warga sekitar bisa akses ke operasi pasar murah ini lebih gampang, lebih dekat,” ungkap Lurah Harapan Mulya, Agung Adi Putra, saat ditemui di lokasi.

Operasi Pasar 2025 merupakan program pemerintah yang dirancang untuk menghadapi kenaikan harga bahan pokok menjelang bulan Ramadhan.

BacainD Juga:  Pria di Pasuruan Meninggal Dunia Usai Ditikam Oleh Tetangganya Sendiri

Program tersebut akan berlangsung hingga 15 Maret 2025 dan menjangkau 12 kecamatan di seluruh Kota Bekasi.

Sementara itu, Analis Perdagangan Disdagperin Kota Bekasi, Eko Wijatmiko, menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak untuk mensukseskan program ini.

“Operasi Pasar ini menjadi upaya pemerintah, dalam menjaga stabilitas pasokan dan harga kebutuhan pokok di pasar rakyat serta agen,” jelas Eko.

Dalam program tersebut, Pemkot Bekasi menggandeng Bulog, distributor, agen, serta retail untuk memastikan kelancaran distribusi bahan pokok.

Berdasarkan pantauan di lapangan, beras, gula, minyak goreng, tepung terigu, dan daging menjadi komoditas yang paling diminati oleh para warga.

“Yang paling ramai tetap kebutuhan pokok seperti beras, minyak, daging, gula, tepung, dan lainnya,” tambah Eko.

BacainD Juga:  Bocahe Gibran Nusantara Pasuruan Dukung RUBIH, Samsul Hidayat : Siap Memenangkan 02

Untuk memudahkan masyarakat, Operasi Pasar akan berpindah lokasi setiap hari dan mengunjungi Kecamatan yang berbeda. “Setiap hari kita berpindah tempat, satu kecamatan dalam sehari. Kecuali hari Minggu, karena sebagian besar penyedia barang libur,” pungkasnya. (Pnd)

Berita Terkait

Berita Lainnya

Leave a Reply

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WhatsApp Chanel BacainD.com
PT Air Liquide Group ucapan selamat hari Raya Idul Fitri
Ucapan Ramadhan BacainD.com