Menu

Somed BacainD

Wakapolda Metro Jaya dan Kapolrestro Bekasi Tinjau Kesiapan Lahan Program Penanaman Jagung Serentak

Wakapolda Metro Jaya dan Kapolres Metro Bekasi saat meninjau Kesiapan Lahan Program Penanaman Jagung Serentak di Tarumajaya. (Hms for BacainD.com)

Foto: Wakapolda Metro Jaya dan Kapolres Metro Bekasi saat meninjau Kesiapan Lahan Program Penanaman Jagung Serentak di Tarumajaya. (Hms for BacainD.com)

BEKASI, BacainD.com – Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Djati Wiyoto Abadhy, bersama Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa, dan Wakapolres Metro Bekasi, AKBP Saufi Salamun, melakukan pengecekan langsung terhadap lahan yang akan digunakan untuk Program Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar.

Kegiatan ini berlangsung, Selasa (14/1/2025), di Kebun Jagung Yoyo, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, sebagai bagian dari upaya pemerintah memperkuat ketahanan pangan nasional.

Meskipun cuaca hujan gerimis, acara ini berjalan lancar dengan semangat tinggi dari seluruh pihak yang terlibat. Lahan yang ditinjau akan menjadi salah satu titik sentral pelaksanaan program nasional yang bertujuan meningkatkan produksi jagung secara masif.

Program ini bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan Indonesia dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di daerah-daerah penghasil jagung seperti Kabupaten Bekasi.

BacainD Juga:  Kunjungi Kantor KPU, Kapolrestro Bekasi Pastikan Pilkada Aman dan Damai

Dalam sambutannya, Brigjen Djati Wiyoto Abadhy menekankan pentingnya kerja sama lintas sektoral untuk suksesnya program ini.

“Penanaman jagung serentak ini tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan pangan, tetapi juga berkontribusi pada kesejahteraan masyarakat lokal. Kami mengapresiasi semua pihak yang mendukung persiapan ini,” ujar Brigjen Djati.

Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa, juga menambahkan, bahwa Polres Metro Bekasi siap memberikan dukungan penuh, baik dalam hal keamanan maupun koordinasi antarinstansi.

“Kami berkomitmen untuk memastikan program ini berjalan sesuai dengan rencana. Sinergi antar semua elemen sangat penting untuk kelancaran program ini,” tegas Kombes Pol Mustofa.

Tim yang hadir melakukan pengecekan menyeluruh terhadap infrastruktur dan kondisi tanah di lahan yang akan digunakan. Hal ini dilakukan untuk memastikan kelayakan area dalam mendukung penanaman jagung secara serentak.

BacainD Juga:  Soal Dugaan Pembuangan Air Limbah Sense Laundry Bekasi Site ke Selokan, RT dan RW Buka Suara

Proses ini menjadi langkah penting guna menjamin kesuksesan program yang dijadwalkan melibatkan jutaan hektar lahan di seluruh Indonesia.

Program Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar adalah bagian dari strategi pemerintah untuk mewujudkan swasembada pangan di Indonesia.

Sedangkan untuk Kabupaten Bekasi, khususnya Kecamatan Tarumajaya, menjadi salah satu daerah prioritas yang diharapkan memberikan kontribusi signifikan terhadap pencapaian target produksi jagung nasional.

AKBP Saufi Salamun, Wakapolres Metro Bekasi, juga menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mensukseskan program ini.

“Kami tidak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga memastikan bahwa koordinasi antarinstansi berjalan lancar dan efektif,” ungkapnya.

Kegiatan pengecekan lahan di Kebun Jagung Yoyo ini menjadi simbol kolaborasi nyata antara aparat keamanan dan masyarakat dalam mendukung program swasembada pangan.

BacainD Juga:  Ops Zebra Jaya Dimulai Hari Ini, Simak Ini 14 Target Pelanggaran Lalu Lintas yang Jadi Target Polisi

Dengan persiapan yang matang dan koordinasi yang baik, program ini diharapkan tidak hanya meningkatkan produksi jagung, tetapi juga memberikan dampak positif yang luas bagi ekonomi dan sosial masyarakat Indonesia. (Frm)

Berita Terkait

Berita Lainnya

Leave a Reply

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

MAJALAH BACAIND

Majalah BacainD edisi minggu ke II Sept 2024
WhatsApp Chanel BacainD.com