Menu

Sosmed BacainD

Pererat Silaturahmi, Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi dan PWI Bekasi Raya Gelar Buka Puasa Bersama

Suasana Buka Bersama Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi bersama PWI Bekasi Raya. (Dok)

Foto: Suasana Buka Bersama Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi bersama PWI Bekasi Raya. (Dok)

BEKASI, BacainD.com – Untuk memperkuat ikatan silaturahmi dan menjaga soliditas di kalangan insan pers, Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi bersama PWI Bekasi Raya menggelar acara Buka Puasa Bersama (Bukber), menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H.

Acara yang diadakan di Gedung Biru Kantor PWI Bekasi Raya pada Rabu (26/3/2025) ini,  dihadiri oleh pengurus serta anggota dari Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi dan organisasi PWI Bekasi Raya.

Momen tersebut juga menjadi ajang berkumpul bagi wartawan dari berbagai latar belakang media untuk saling berbagi kebersamaan.

Ketua Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi, M. Lengkong, menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara wartawan, serta menyambut datangnya Idul Fitri dengan penuh semangat kebersamaan.

BacainD Juga:  Warga Bekasi Selatan Digegerkan Penemuan Mayat Laki-laki di Rumah Kontrakan

“Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi bagi kita semua. Walaupun sederhana, namun kita bersyukur rekan-rekan bisa hadir dan merasakan kebersamaan dalam momen Ramadan ini,” ungkap M. Lengkong.

Dalam acara tersebut, para peserta tidak hanya menikmati buka puasa bersama, tetapi juga berdiskusi mengenai perkembangan dunia jurnalistik dan mempererat hubungan antar wartawan.

Ketua PWI Bekasi Raya, Ade Muksin, mengapresiasi acara tersebut, sebagai langkah positif untuk menjaga soliditas dan kekompakan antar wartawan di Kota Bekasi.

 “Silaturahmi seperti ini sangat penting untuk terus dijaga. Semoga kerjasama antara PWI Bekasi Raya dan Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi semakin erat,” kata Ade Muksin melalui sambungan telepon, sembari memohon maaf belum bisa bergabung karena berhalangan hadir.

BacainD Juga:  Gelar Rapat Pleno Pemilihan Dewan Pengurus Daerah, Ini Kata Ketum DPP-PPDI

Acara yang berlangsung penuh kehangatan ini, diakhiri dengan harapan agar kebersamaan dan kolaborasi antar wartawan tetap terjaga dengan baik di masa mendatang.

Turut hadir dalam acara tersebut, Sekretaris PWI Peduli Bekasi, TB Surya, serta Bendahara Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi, Hasmudin Asmor, bersama para anggota yang turut meramaikan acara tersebut. (Bung Suryo)

Berita Terkait

Berita Lainnya

Leave a Reply

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Air minum dalam Kemasan PARAMOUNT
PT Air Liquide Group ucapan selamat hari Raya Idul Fitri
WhatsApp Chanel BacainD.com