PASURUAN, BacainD.com – Untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas di kawasan Bundaran Apollo Gempol, Pasuruan akibat truck parkir sembarangan di Bahu jalan. Satlantas Polres Pasuruan menindak tegas bagi kendaraan truck, yang parkir sembarang dengan diberikan tilang manual.

Langkah ini diambil bukan tanpa alasan, parkir liar di titik tersebut dinilai menjadi faktor utama penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas akibat penyempitan ruang jalan dan terganggunya jarak pandang pengemudi lain.

​Kasat Lantas Polres Pasuruan melalui Kanit Turjawali Aries Setyandono menyampaikan, bahwa penindakan ini merupakan tindak lanjut dari laporan warga yang merasa resah dengan banyaknya truk besar yang berhenti di area terlarang.

​”Kegiatan ini kami lakukan untuk menindaklanjuti kejadian kecelakaan yang kerap terjadi di Bundaran Apollo. Parkir yang tidak pada tempatnya menjadi pemicu utama terjadinya tabrakan di area tersebut,” ucap Aries, Selasa (27/01/2026)

Aries menjelaskan, bahwa dalam penindakan tersebut tidak hanya di lakukan satu titik saja, ia juga akan keliling ke wilayah rawan kecelakaan di Kabupaten Pasuruan.

“Kami melakukan ini tidak disini saja, nantinya akan kami patroli serta berikan himbauan kepada kendaraan yang parkir tidak pada tempatnya,” jelasnya.

Dalam penyisiran di Bundaran Apollo tersebut, Satlantas Polres Pasuruan memberikan tindakan tilang manual kepada tiga unit truck yang membandel parkir diwlayah tersebut.

“Selain memberikan tindakan tilang manual, kami juga mengedepankan Himbauan dan untuk pengenmudi truck lebih tertib dalam berlalu lintas,” ujarnya.

Pihaknya juga menghimbau kepada sopir truk yang parkir di bahu jalan, terutama di area tikungan atau bundaran, sangat membahayakan nyawa pengendara lain.

“​Penindakan ini akan dilaksanakan rutin, diharapkan kawasan Bundaran Apollo Gempol kembali tertib dan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Pasuruan dapat ditekan secara signifikan,” pungkasnya. (BM)

Ikuti Channel WhatsApp Bacaind
Bagikan: