PASURUAN, BacainD.com – Menjelang memasuki musim penghujan, Komunitas Punisher Pasuruan kembali menunjukkan kepedulian sosialnya dengan menggelar bakti sosial renovasi musholla di Desa Kepuh, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan, pada Minggu, (10/11/25). Komunitas yang anggotanya terdiri dari berbagai latar belakang ini secara gotong royong membongkar dan merenovasi musholla yang kondisinya sudah lapuk dimakan usia.

Ketua Pusat Komunitas Punisher Hasanudin, yang akrab disapa Udin, menyebut kegiatan sosial semacam ini sudah rutin ia lakukan bersama anggota, mulai dari renovasi musholla hingga renovasi masjid.

“Intinya, selain sebagai ajang silaturahmi sesama anggota komunitas, kegiatan ini juga untuk kebaikan. Semoga niat baik teman-teman semua menjadi amal ibadah,” ucap Udin.

Udin menjelaskan, bahwa komunitas Punisher memang dibentuk dengan fokus pada kegiatan sosial, menjadikannya wadah bagi anggotanya untuk senantiasa berbuat kebaikan.

“Anggota kita dari semua kalangan, ada yang dari DPRD Kabupaten Pasuruan, Kepala Desa, Kepolisian, TNI, pengusaha, petani, karyawan, pedagang, dan banyak lagi,” jelas pria yang juga menjabat sebagai Kanitreskrim Polsek Kejayan ini.

Udin memgucapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan, baik berupa tenaga maupun materiil.

“Saya ucapkan banyak terima kasih kepada teman-teman anggota, dan tentunya kepada Kapolsek Kejayan, AKP Agus Purnomo, yang sudah men-support kegiatan ini,” tuturnya.

Sementara itu, Kapolsek Kejayan, AKP Agus Purnomo yang turut bergabung dalam kegiatan ini, memberikan apresiasi tinggi atas inisiatif yang dilakukan anggotanya di Polsek Kejayan dan anggota Komunitas Punisher.

“Alhamdulillah, saya juga ikut bergabung. Semoga kegiatan yang baik ini menjadi ladang amal ibadah kita dan selalu konsisten,” harapnya.

Salah seorang tokoh masyarakat, Syeh Mahfut, menyampaikan terima kasih tak terhingga kepada anggota Punisher dan Pemerintahan Desa Kepuh, serta Kepolisian.

“Kami ucapkan terima kasih banyak kepada para anggota Punisher, Pemerintahan Desa serta Polsek Kejayan yang sudah ikut membantu memperbaiki tempat ibadah kami,” ujarnya.

Kegiatan renovasi musholla ini turut dihadiri oleh Kapolsek Kejayan, AKP Agus Purnomo, Kepala Desa Cobanjoyo, Kepala Desa Kurung, Kepala Desa Kedungpengaron, dan perwakilan Pemerintahan Desa Kepuh, serta sejumlah anggota Komunitas Punisher. (BM)

Ikuti Channel WhatsApp Bacaind
Bagikan: