MANCHESTER, BacainD.com – Manchester United resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih tim utama hingga akhir musim.
Keputusan tersebut diumumkan klub pada Selasa (13/1/2026) waktu setempat, menyusul pemecatan Ruben Amorim pada awal Januari lalu.
“Manchester United dengan senang hati mengumumkan penunjukan Michael Carrick sebagai pelatih tim utama,” demikian pernyataan resmi klub melalui situs resminya.
Carrick ditunjuk untuk melanjutkan peran sebagai pelatih setelah sebelumnya menjalani masa kepelatihan sementara.
Sosok berusia 44 tahun itu bukan nama asing bagi publik Old Trafford, mengingat statusnya sebagai salah satu legenda klub.
Selama berkarier sebagai pemain Manchester United, Carrick mencatatkan 464 penampilan dan menjadi bagian penting dari era kejayaan klub.
Ia turut mempersembahkan lima gelar Liga Inggris, satu Piala FA, dua Piala Liga, Liga Champions, Liga Europa, serta Piala Dunia Antarklub FIFA.
Usai gantung sepatu pada 2018, Carrick langsung bergabung dengan staf pelatih tim utama. Ia sempat bekerja di bawah kepemimpinan Jose Mourinho dan Ole Gunnar Solskjaer.
Setelah Solskjaer hengkang, Carrick juga dipercaya menjadi pelatih sementara dan menunjukkan performa yang dinilai positif.
Pengalaman Carrick sebagai pelatih kepala berlanjut ketika ia menangani Middlesbrough sejak Oktober 2022 selama kurang lebih dua setengah tahun.
Kini, ia kembali ke Old Trafford dengan tanggung jawab besar memimpin Manchester United hingga akhir musim.
“Memimpin Manchester United adalah sebuah kehormatan besar,” ujar Carrick.
“Saya tahu apa yang dibutuhkan untuk sukses di klub ini. Fokus saya adalah membantu para pemain mencapai standar yang kami harapkan, dan saya yakin skuad ini memiliki kualitas untuk melakukannya.”
Carrick juga menegaskan keyakinannya terhadap kualitas tim yang ia tangani.
“Saya sudah bekerja dengan beberapa pemain sebelumnya dan mengikuti perkembangan tim dalam beberapa tahun terakhir. Saya percaya pada talenta, dedikasi, dan kemampuan mereka untuk meraih kesuksesan di sini,” katanya.
Ia menambahkan, masih banyak target yang bisa dikejar pada sisa musim ini. “Kami siap menyatukan semua elemen dan memberikan penampilan terbaik sebagai bentuk penghargaan atas dukungan luar biasa para penggemar,” ujar Carrick.
Direktur olahraga Manchester United, Jason Wilcox, menyambut positif penunjukan tersebut. “Michael adalah pelatih yang sangat kompeten dan memahami apa yang dibutuhkan untuk menang di Manchester United. Ia siap memimpin skuad bertalenta kami dalam upaya membangun kesuksesan yang berkelanjutan,” kata Wilcox.
Manchester United juga menyampaikan apresiasi kepada Darren Fletcher yang sempat memimpin tim dalam sepekan terakhir.
Fletcher akan kembali menjalankan tugasnya sebagai pelatih kepala tim U-18, dengan fokus menyiapkan pemain muda agar siap bersaing dan berkontribusi di tim utama. (Er)





