Menu

Somed BacainD

Minta Penambahan Jadwal Penerbangan, Pj Gubernur Aceh: Kunjungan Masyarakat Meningkat Pesat

Safrizal ZA, Pj Gubernur Aceh saat jumpa pers di Media Center PON XXI Aceh-Sumut 2024.

Foto: Safrizal ZA, Pj Gubernur Aceh saat jumpa pers di Media Center PON XXI Aceh-Sumut 2024. (Hms)

PON XXI Aceh-Sumut, BacainD.com – Tingginya kunjungan masyarakat yang datang dari berbagai daerah ke Provinsi Aceh, membuat Penjabat (PJ) Gubernur Aceh, Safrizal ZA, meminta agar menambahkan jadwal penerbangan ke Aceh.

Pj Gubernur Aceh menyebutkan, berkat perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 ini, telah berdampak terhadap tingginya kunjungan masyarakat ke Provinsi Aceh.

Meskipun sudah dilakukan penambahan jadwal penerbangan ke Aceh, Namun jumlahnya saat ini masih dirasa kurang dan meminta agar lebih diperbanyak.

“Banyaknya kunjungan ini tentu juga berdampak terhadap peningkatan perekonomian masyarakat Aceh,” paparnya.

Dirinya mengatakan, hampir seluruh jasa penginapan di Aceh sudah penuh ditempati oleh para pengunjung.

Banyaknya kunjungan masyarakat itu, juga berdampak secara langsung bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang banyak memanfaatkan momentum PON XXI ini.

BacainD Juga:  Rekornya Terpecahkan di PON XXI Aceh-Sumut, Atlet Tolak Peluru Legendaris Mengaku Bangga

Sebagai penunjangnya, kata Safrizal, pihaknya telah mempersiapkan stan bagi pelaku UMKM di setiap venue pertandingan. Selain itu, konsumsi para atlet juga menggunakan produk lokal masyarakat Aceh.

“Dan ini tentu mempekerjakan orang-orang Aceh. Jadi banyak sekali multiplier effect dari PON ini terhadap peningkatan kesejahteraan ekonomi,” ujarnya.

Lebih lanjut, Safrizal juga bertekad untuk memanfaatkan venue-venue PON yang telah dibangun dengan baik setelah gelaran tersebut berakhir.

Hal tersebut dimaksudkan, agar fasilitas tersebut tetap memberikan manfaat terhadap peningkatan atlet maupun perekonomian masyarakat.

“Tentu habis PON juga kami harus memikirkan lagi kegiatan yang memanfaatkan venue-venue yang standarnya sudah nasional dan internasional,” ucapnya. (Tns/*)

Berita Terkait

Berita Lainnya

Leave a Reply

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

MAJALAH BACAIND

Majalah BacainD edisi minggu ke II Sept 2024
Ucapan Ramadhan BacainD.com
WhatsApp Chanel BacainD.com